Mahasiswa Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem UGM Juarai Kompetisi Internasional dan Nasional

Bogor, 14 Desember 2016. Andrianto Ansari mahasiswa Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem (DTPB) Universitas Gadjah Mada (UGM) berhasil mengukir prestasi di kancah nasional dan internasional. Dua penghargaan di level internasional yaitu juara dua Agricultural Design Students Competition 2016 dan the best mentor in Hack A Farm Innovation Camp 2016 serta satu kompetisi di level nasional yaitu juara satu Agribiz Challenge 2016 berhasil diraihnya. Agricultural Design Students Competition 2016 dilaksanakan di Institut Pertanian Bogor (IPB) pada 13-14 desember 2016 bersamaan dengan pelaksanaan International Conference Agricultural Engineering for Sustainable Agriculture Production (AESAP). Tujuan utama kompetisi ini adalah untuk merancang aplikasi keteknikan pertanian untuk mendukung produksi pertanian yang berkelanjutan.

Andrianto memperoleh juara 2 pada Agricultural Design Students Competition 2016

Topik utama termasuk on-farm dan off-farm pada kegiatan produksi pertanian. Seleksi pertama meloloskan 20 peserta yang berasal dari berbagai universitas yang kemudian disaring kembali menjadi 6 peserta terbaik berdasarkan proposal yang dikirim. Keenam peserta tersebut berasal dari, Universitas Gadjah Mada (Andrianto Ansari), Institut Pertanian Bogor (2 orang), Universitas Sriwijaya (2 orang) dan Universitas Jember. Tahap perlombaan dibagi menjadi dua acara yaitu presentasi dalam bahasa inggris kemudian dilanjutkan dengan presentasi tahap kedua dimana peserta merupakan 3 besar dari penilaian tahap pertama yaitu UGM (Andrianto Ansari) dengan judul automatic Drip Irrigation On Palm Oil Nursery Based On Available Moisture With An Approach In Soil Electrical Conductivity, IPB (Qouamunas Tsani) dengan judul Light Trap dan Universitas Sriwijaya (Rima Novazianti) dengan judul Dye Solar Cell. Hasil akhir, keluar sebagai juara satu sementara UGM dan Universitas Sriwijaya keluar sebagai juara dua dan tiga. Sementara untuk Hack A Farm Innovation Camp 2016, kegiatan dilaksanakan pada 7-11 November 2016 di Indonesia. Kegiatan ini di selenggarakan oleh The State Department of United States.

Penghargaan sebagai Best Mentor pada Hack A Farm Innovation Camp 2016

Satu kompetisi di tingkat nasional yaitu Agribiz Challenge 2016 diselenggarakan di Auditorium Kementerian Pertanian RI pada 8 desember 2016. Andrianto berhasil meraih juara satu kategori on-farm melalui Tim Mertani (Merapi Tani Instrument) yang juga berkolaborasi dengan beberapa alumni DTPB yaitu Yustafat Fawzi, Dualim Atma, Muhammad Ghufron, dan Widagdo Purbowaskito. Pada kompetisi ini, Andrianto dkk. mempresentasikan teknologi otomatisasi untuk irigasi pada pembibitan kelapa sawit yang mengkombinasikan hardware dan software secara real time online sehingga dapat mengoptimalkan pertumbuhan tanaman dan mengurangi penggunaan biaya dan konsumsi energi.

Andrianto Saat Menerima Penghargaan pada Agribiz Challenge 2016

Kontributor: Chandra Setyawan, M.Eng. 

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.