Sambutan Ketua Departemen

Dr. Arifin Dwi Saputro, S.T.P., M.Sc., IPM., ASEAN Eng.

Selamat datang di Departemen Teknik Pertanian & Biosistem, Fakultas Teknologi Pertanian, Universitas Gadjah Mada.

Departemen Teknik Pertanian & Biosistem berfokus pada pengimplementasian ilmu keteknikan dalam bidang pertanian dan biosistem untuk mendukung kegiatan pertanian yang berkelanjutan.

Terima kasih telah mengunjungi halaman kami. Semoga Departemen Teknik Pertanian & Biosistem memberikan kesan yang baik bagi Anda.

Doktor (Ph.D)
0
Ph.D. Cand
0
Teknisi Lab.
0
Staff Administrasi
0

Kelompok Bidang KEILMUAN

FASILITAS LABORATORIUM

Warta Departemen

Tindak Lanjut Kerja Sama, Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem FTP UGM dan BRIN Bahas Proposal Riset Mekatronika Cerdas

Yogyakarta, 19 Januari 2026 — Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem (DTPB), Fakultas Teknologi Pertanian, Universitas Gadjah Mada (FTP UGM) menerima kunjungan Dr. Muhtadan Kepala Pusat Riset Mekatronika Cerdas, Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN). Kunjungan ini dilaksanakan dalam rangka diskusi rencana pengajuan proposal riset kolaboratif di bidang penerapan mekatronika cerdas pada teknologi pertanian dan biosistem. Diskusi ini merupakan tindak lanjut dari penjajakan kerjasama antara Fakultas Teknologi Pertanian dan BRIN di Kawasan Samaun Samadikun, Bandung. Dr. Muhtadan disambut langsung oleh Kepala Laboratorium Energi dan Mesin Pertanian, Andri Prima Nugroho, Ph.D. Diskusi ini juga dihadiri oleh sejumlah dosen

Read More »
Agenda
farhanersavan

DTPB FTP UGM Terima Kunjungan Prof. Byoung Kwan Cho, Chungnam National University

Yogyakarta, 19 Januari 2026 — Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem (DTPB), Fakultas Teknologi Pertanian, Universitas Gadjah Mada (FTP UGM) menerima kunjungan akademik Prof. Byoung Kwan Cho dari Department of Biosystems Machinery Engineering, Chungnam National University, Korea Selatan. Kunjungan ini menjadi momentum strategis dalam memperkuat jejaring internasional serta mendorong kolaborasi penelitian yang berorientasi pada pembangunan berkelanjutan. Prof. Cho disambut oleh Ketua Departemen DTPB, Dr. Arifin Dwi Saputro, dan Sekretaris Departemen, Chandra Setyawan, Ph.D., bersama Ketua Program Studi Magister dan Doktor, Hanim Zuhrotul Amanah, Ph.D. dan Dr. Rudiati Evi Masithoh. Turut hadir Prof. Bambang Purwantana, serta para Koordinator

Read More »
Agenda
farhanersavan

Audit ISO 2026 di FTP UGM, DTPB Tunjukkan Komitmen Jaga Kualitas Pendidikan

Yogyakarta, 13 Januari 2026 — Fakultas Teknologi Pertanian (FTP) Universitas Gadjah Mada (UGM) melaksanakan audit ISO 2026 sebagai bagian dari upaya penjaminan dan peningkatan mutu institusi. Dalam kegiatan ini, Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem (DTPB) FTP UGM turut diaudit sebagai salah satu unit kerja yang berada di bawah lingkup FTP UGM. Audit dilaksanakan di Ruang Sidang I DTPB FTP UGM. Audit ISO 2026 ini dilakukan oleh PT. SGS Indonesia yang menugaskan Bapak Miko Mei Irwanto, S.T., M.T., sebagai auditor. Kehadiran auditor disambut oleh Ketua Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem FTP UGM, Dr. Arifin Dwi Saputro, Sekretaris

Read More »
Agenda
farhanersavan

Lembaran Baru Kepemimpinan Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem FTP UGM

Yogyakarta, 7 Januari 2025 — Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem (DTPB), Fakultas Teknologi Pertanian, Universitas Gadjah Mada (FTP UGM) memasuki babak baru kepemimpinan. Pada Selasa, 7 Januari 2025, kepengurusan baru Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem periode 2026–2031 resmi dilantik dalam rangkaian acara Pelantikan Pejabat di Lingkungan Universitas Gadjah Mada yang diselenggarakan di Grha Saba Pramana UGM.Dalam pelantikan tersebut, Dr. Arifin Dwi Saputro dilantik sebagai Ketua Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem FTP UGM menggantikan Prof. Dr. Ir. Lilik Sutiarso, didampingi oleh Chandra Setyawan, Ph.D. yang dipercaya mengemban amanah sebagai Sekretaris Departemen menggantikan Dr. Arifin Dwi Saputro. Pelantikan

Read More »
Agenda
farhanersavan

Dr. Sri Rahayoe Raih Bronze Award Anugerah DIKTISAINTEK 2025

Jakarta, 19 Desember 2025 – Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem (DTPB), Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Gadjah Mada (FTP UGM), kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional. Dr. Sri Rahayoe, Dosen DTPB FTP UGM berhasil meraih penghargaan Bronze dalam ajang Anugerah DIKTISAINTEK 2025 pada kategori Anugerah Riset dan Pengembangan – Hiliriset Award, subkategori paten/paten sederhana yang telah dimanfaatkan oleh masyarakat. Anugerah DIKTISAINTEK 2025 merupakan bentuk apresiasi dari Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi kepada perguruan tinggi, Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti), mitra dunia usaha dan dunia industri, institusi, media, jurnalis, serta insan Diktisaintek yang dinilai berkontribusi nyata dalam

Read More »
Agenda
farhanersavan

BRIN dan UGM Resmikan Kerja Sama Riset Mekatronika Cerdas untuk Smart Farming dan Biosistem

Bandung, 22 Desember 2025 — Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) melalui Pusat Riset Mekatronika Cerdas secara resmi menandatangani Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Gadjah Mada. Penandatanganan ini menjadi tonggak awal penguatan kolaborasi riset strategis dalam pengembangan teknologi smart farming dan biosistem berbasis mekatronika cerdas. Seremoni penandatanganan yang dilaksanakan di Kawasan Science–Technology Samaun Samadikun, Bandung, dilanjutkan dengan pemaparan dan diskusi teknis terkait arah dan ruang lingkup kolaborasi riset. Kegiatan ini dihadiri oleh pimpinan, peneliti, serta tim teknis dari kedua institusi sebagai wujud komitmen bersama dalam memperkuat sinergi riset nasional antara lembaga riset

Read More »