Yogyakarta. Program Hibah Kompetisi A3 Jurusan Teknik Pertanian mengadakan Pelatihan Teknologi Informasi untuk Staff Dosen JTEP yang diadakan pada hari Selasa, 28 Juli 2009. Pelatihan mengambil tempat di Laboratorium Analisis Sistem Lantai 5 Gedung Baru FTP. Pelatihan TI yang dihadiri oleh seluruh dosen TEP ini dimulai pada pukul 08:00 WIB dibuka secara resmi oleh ketua PHK A3 Prof. Muhjidin Mawardi . Tema besar yang disampaikan adalah seputar pemanfaatan Tenologi Informasi dalam memudahkan Dosen dalam proses pembelajaran.
Materi Pelatihan sesi pertama adalah pelatihan penggunaan Portal Akdemik SIA Universitas. Portal akademik merupakan Sistem informasi yang dikembangkan untuk memudahkan proses pemantauan prestasi akademik mahasiswa dan memudahkan dalam adminstrasi serta pengelolaan. Pemateri didatangkan langsung dari Tim SIA DAA UGM. Adapun materi khusus yang disampaikan diantaranya pemafaatan portal akademik untuk sarana komunikasi antar Dosen dan Juga pemantauan prestasi mahasiswa.
Materi Sesi kedua adalah Elearning Fakultas Teknologi Pertanian yang dibawakan oleh Tim Elearning TP yaitu Dharmawan Ari , STP, MP. E-Learning memberikan fasilitas bagi dosen untuk menshare bahan kuliah kepada mahasiswa, selain itu juga menyediakan fasioolitas untuk pengumpulan tusgas online. Bahan kuliah dapat didownload atau dengan cara memberikan akses download pada mahasiswa pada saat perkuliahan.
Materi Ketiga adalahpemanfaatan Perpustakaan online dan Jurnal Internasional, materi dibawakan oleh tim Perpustakaan UGM. Selain materi perpustakaa online, dijelaskan pula pernggunaan akses jurnal internasional yang dilanggan oleh Universitas Gadjah Mada. Materi Terakhir adalah Pelatihan penggunaan Mailing list (Milis) sebagai Media Komunikasi Internal Staff JTEP danPemanfaatan Portal Website Jurusan Teknik Pertanian. Materi Milis dan Portal Website TEP disampaika oleh Andri Prima Nugroho, STP.Portal Website Jurusan Teknik Pertanian yang masih menyandang status *beta ini dikenalkan ke Staff JTEP agar semua staff mampu mengoperasikan dan mampu membuat publikasi tulisannya secara online di Portal Website JTEP.