Kerjasama Pertukaran Dosen dengan BOKU AustriaStaff Mobility to BOKU Austria

Sebagai tindak lanjut kerjasama yang telah terjalin sebelumnya, Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem (DTPB) FTP UGM kembali mengirimkan dosen untuk mengikuti pertukaran dosen (staff mobility) dengan University of Natural Resources and Life Sciences (BOKU) Vienna, Austria. Pada tahun 2020 DTPB mengirimkan Dr. Murtiningrum dan Dr. Ngadisih selama periode 6-31 Januari untuk melakukan aktivitas di BOKU. Sebagai balasan staff BOKU akan mengunjungi UGM pada bulan Juli 2020. Program pertukaran dosen ini dilakukan dengan dukungan dana dari ASEA-Uninet dengan skema staff mobility.

Pengisian suara video dokumenter reklamasi lahan bekas tambang

Aktivitas yang dilakukan oleh Dr. Murtiningrum dan Dr. Ngadisih terutama adalah penelitian reklamasi lahan bekas tambang timah di Pulau Bangka. Beberapa sampel tanah dan tanaman sebagai hasil percobaan terhadap tanah bekas tambang dibawa ke BOKU untuk dianalisis. Analisis dilakukan dengan prosedur standar Eropa terutama untuk menentukan kandungan logam berat, carbon stock, dan struktur tanah. Hasil analisis akan dipublikasikan dalam seminar maupun jurnal ilmiah internasional.
Publikasi hasil penelitian juga akan dilakukan dalam bentuk video dokumenter untuk menjangkau khalayak yang lebih luas. Video dokumenter juga dimaksudkan untuk menyampaikan hasil penelitian kepada pemangku kepentingan di Bangka agar dapat ditindaklanjuti sehingga hasil penelitian benar-benar bermanfaat bagi masyarakat Bangka. Untuk keperluan ini Dr. Murtiningrum dan Dr. Ngadisih juga melakukan proses alih bahasa dan penyusunan alur video.

Pengamatan bangunan pengendali erosi di pegunungan bersalju

Selain penelitian, kegiatan staff mobility juga disertai dengan kehadiran pada seminar ilmiah di BOKU sebagai ajang pertukaran informasi antar kelompok peneliti di dalam departemen. Kedua dosen juga mengikuti seminar di Wien University tentang aspek sosiologi restorasi lahan gambut di Indonesia serta mengunjungi praktek konservasi pada pegunungan dengan presipitasi salju. Diharapkan rangkaian pertukaran dosen dapat memberikan manfaat bagi kedua perguruan tinggi terutama dari aspek pendidikan dan penelitian.

Kontributor dan foto: Murtiningrum
Sebagai tindak lanjut kerjasama yang telah terjalin sebelumnya, Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem (DTPB) FTP UGM kembali mengirimkan dosen untuk mengikuti pertukaran dosen (staff mobility) dengan University of Natural Resources and Life Sciences (BOKU) Vienna, Austria. Pada tahun 2020 DTPB mengirimkan Dr. Murtiningrum dan Dr. Ngadisih selama periode 6-31 Januari untuk melakukan aktivitas di BOKU. Sebagai balasan staff BOKU akan mengunjungi UGM pada bulan Juli 2020. Program pertukaran dosen ini dilakukan dengan dukungan dana dari ASEA-Uninet dengan skema staff mobility.

Pengisian suara video dokumenter reklamasi lahan bekas tambang

Aktivitas yang dilakukan oleh Dr. Murtiningrum dan Dr. Ngadisih terutama adalah penelitian reklamasi lahan bekas tambang timah di Pulau Bangka. Beberapa sampel tanah dan tanaman sebagai hasil percobaan terhadap tanah bekas tambang dibawa ke BOKU untuk dianalisis. Analisis dilakukan dengan prosedur standar Eropa terutama untuk menentukan kandungan logam berat, carbon stock, dan struktur tanah. Hasil analisis akan dipublikasikan dalam seminar maupun jurnal ilmiah internasional.
Publikasi hasil penelitian juga akan dilakukan dalam bentuk video dokumenter untuk menjangkau khalayak yang lebih luas. Video dokumenter juga dimaksudkan untuk menyampaikan hasil penelitian kepada pemangku kepentingan di Bangka agar dapat ditindaklanjuti sehingga hasil penelitian benar-benar bermanfaat bagi masyarakat Bangka. Untuk keperluan ini Dr. Murtiningrum dan Dr. Ngadisih juga melakukan proses alih bahasa dan penyusunan alur video.

Pengamatan bangunan pengendali erosi di pegunungan bersalju

Selain penelitian, kegiatan staff mobility juga disertai dengan kehadiran pada seminar ilmiah di BOKU sebagai ajang pertukaran informasi antar kelompok peneliti di dalam departemen. Kedua dosen juga mengikuti seminar di Wien University tentang aspek sosiologi restorasi lahan gambut di Indonesia serta mengunjungi praktek konservasi pada pegunungan dengan presipitasi salju. Diharapkan rangkaian pertukaran dosen dapat memberikan manfaat bagi kedua perguruan tinggi terutama dari aspek pendidikan dan penelitian.

Kontributor dan foto: Murtiningrum

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.