Arsip 2008:

Mei

Wisuda Sarjana Mei 2008 Jurusan Teknik Pertanian

Pada wisuda sarjana bulan Mei 2008 ini, JTEP meluluskan sebanyak 15 orang Sarjana Teknologi Pertanian. Kali ini, Arifin Dwi Saputro dan Mariance Dian Mayasari Siregar berhasil meraih predikat dengan pujian dengan indeks prestasi masing 3,72 dan 3,55. Arifin D.S.,STP yang berhasil menyelesaikan studi selama 3 tahun 8 bulan, pada tugas akhirnya mengambil judul skripsi" Sifat fisik ekstrudat dari bahan campuran tepung garut dan tepung jagung dengan penambahan bahan berprotein tinggi", dibawah bimbingan Prof. Dr.Ir. Budi Rahardjo, MSAE.

Desa Karangtengah, Imogiri menyimpan potensi dalam pengembangan agrowisata di DIY

Desa Karangtengah terletak di dekat Makam Raja Mataram di Imogiri, DIY. Persisnya dari terminal bus ke selatan lurus, sekitar 15 km. Desa ini menjadi sorotan banyak pihak karena merupakan desa yang sangat parah ketika terjadi gempa Mei 2006 lalu. Namun Desa ini menjadi buah bibir ketika banyak pihak bermaksud mengembangkan sebagai desa agrowisata. Kekhasan yang menjadikannya sangat populer adalah dikembangkannya ulat sutra liar.