Partisipasi Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem pada ICATES di Universitas Syah Kuala

[Banda Aceh 21 Agustus 2019] Universitas Syah Kuala (Unsyiah), Banda Aceh, menyelenggarakan International Conference on Agricultural Technology, Engineering, and Environmental Sciences (ICATES) 2019. Acara ini diselenggarakan oleh Departemen Teknik Pertanian, Fakultas Pertanian Unsyiah sebagai sarana untuk berbagi hasil penelitian dengan peneliti dari berbagai institusi terkait teme “Challanges and Opportunities Towards Industry 4.0”.

Pada acara ICATES, pakar Teknik dan Manajemen Irigasi dari Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem, Fakultas Teknologi Pertanian, Universitas Gadjah Mada Prof. Dr. Sigit Supadmo Arif menyampaikan pemikiran tentang “Role of Irrigation as Part of Food Production System: Indonesia Case” sebagai salah satu invited speakers. Prof. Dr. Sigit menyampaikan perkembangan pembangunan irigasi sejak jaman kerajaan nusantara sampai pada masa kini serta kaitan dengan penyediaan pangan dari masa ke masa.

Prof. Sigit Supadmo Arif presentasi pada sesi pleno

Pada acara sesi paralel, dipresentasikan 107 judul makalah oleh pembicara dari Indonesia, Malaysia, Thailand, China, Philipines, Thailand and Nepal. Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem, mempresentasikan 11 judul makalah baik oleh dosen maupun mahasiswa.

Presentasi oleh dosen:

  1. Dr. Murtiningrum menyampaikan makalah berjudul Irrigation Volume Calculation Based on Soil Wetting Pattern in Trickle Irrigation
  2. Dr. Joko Nugroho Wahyu Karyadi mempresentasikan makalah berjudul Design of Recirculated Column Dryer Type for Corn (Zea mays Linnaeus) Drying dan paper berjudul Physical Quality Change of Tempeh during Freeze Drying
  3. Prof. Dr. Lilik Sutiarso mempresentasikan paper berjudul Concept Development of Human Capital for Accelerating Irrigation Modernization in Indonesia
  4. Rizki Maftukhah, M.Sc. mempresentasikan makalah berjudul Comparison of Evapotranspiration between Continuous Flooding and Shallow Water Depth Irrigation in Different Rice Varieties of Indonesia
  5. Dr. Andri Prima Nugroho menyampaikan paper berjudul Design of Integrated Database of Smart Coffee Enterprise Support System for Coffee Small Medium Enterprise
  6. Yudha Dwi Prasetyatama, M.Eng menyampaikan makahalah berjudul Soil Nitrate Analysis in Different Type of Septic Drain Field and It’s Relationship with Plant Growth.

Presentasi oleh mahasiswa:

  1. Fathi Alfinur Rizqi (mahasiswa S2 Teknik Pertanian) mempresentasikan makalah berjudul Empirical Modeling of Wetting Patterns in Controlled Drip Irrigation Systems for Pepper Plantations
  2. Juanda (mahasiswa S3 Ilmu Teknik Pertanian) menyampaikan makalah berjudul Measuring the Ranges of Recommended Monthly Prices and Quantities Supplied of Patchouli Oil: A Case of Gayo Lues Patchouli Oil
  3. Dintia Ibni Imaniar (mahasiswa S1 Teknik Pertanian) mempresentasikan makalah dengan judul Physical Quality Change of Rose Tea during Freeze Drying
  4. Muhammad Prasetya Kurniawan (mahasiswa S3 Ilmu Teknik Pertanian) mempresentasikan paper berjudul Cradle to Gate LCA to Enhance Program for Pollution Control, Evaluation and Rating (PROPER) in Palm Oil Industry.

Kontributor: Murtiningrum

Foto: Joko Nugroho

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.