Sebanyak empat orang mahasiswa melakukan magang di Pabrik Tahu KITA selama seminggu dari tanggal 1 s/d 6 Maret 2008. Mereka adalah Sukrisnowati, Jeri Kadafi, Hendrio Tampani, Nur Fuad Indramitra. Selama di tempat tersebut mereka mencoba mempraktekkan teori pembuatan tahu yang higenis dan rasanya enak. Selama magang, mereka dibawah bimbingan Prof. Dr. Ir. Endang S. Rahayu, Dr. Ir. Saiful Rochdiyanto, MS, Ir. Tri Purwadi, M.Eng, Ir. Agung Sugihandono, MPA.
Pabrik Tahu KITA terletak di dekat Kawasan Candi Prambanan. Industri pangan yang produknya dipasarkan di kota Yogyakarta ini diinisiasi oleh para alumnus dari Fakultas Teknologi Pertanian, Universitas Gadjah Mada. Dengan motto : enak, lembut, higines industri ini mencoba menembus konsumen di Yogyakarta. Konsumen tidak perlu khawatir karena produk ini dijamin dibuat dengan mempertimbangkan keamanan pangan bagi konsumennya.