Dua Dosen JTEP lolos seleksi dalam Proposal KKP3T 2009 dengan Departemen Pertanian

Sri Rahayoe, STP, MP dan Hanim Zuhrotul Amanah, STP, MP berhasil lolos dalam seleksi proposal penelitian kerja sama dengan KKP3T Departemen Pertanian. Kedua dosen Teknik Pangan dan Pasca Panen ini mempertajam penelitian dalam bidang tanaman perkebunan, khususnya tanaman teh yang bekerja sama dengan Balai Penelitian Teh dan Kina, Gambung, Jawa Barat. Kedua topik penelitian tersebut adalah uji terapan hidung elektronik untuk penentuan aroma teh dengan jaringan syaraf tiruan, yang merupakan penelitian lanjutan (tahap 2) dan perancangan sensor warna untuk pengendalian oksidasi enzimatis teh hitam.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.