Persiapan International Conference on Sustainable Environment, Agriculture and Tourism (ICOSEAT) 2022, Tim Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem FTP UGM Kunjungi Kabupaten Bangka

[:id]

Koordinasi kerjasama antara Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem (DTPB) FTP UGM, Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) Kabupaten Bangka, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (DISPARBUD) Kabupaten Bangka, Dinas Pangan dan Pertanian (DINPANPERTAN) Kabupaten Bangka, dan Para Mitra, Universitas Bangka Belitung (UBB), STISIPOL Pahlawan 12, Politeknik Manufaktur Negeri Bangka Belitung (POLMAN Bangka), telah dilaksanakan secara luring pada hari Jumat, 20 Mei 2022. Kegiatan koordinasi ini dilaksanakan di Ruang Pertemuan Hotel Tanjung Pesona Bangka. Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka mempersiapkan International Conference on Sustainable Environment, Agriculture, and Tourism (ICOSEAT) 2022 yang akan dilaksanakan pada 21 – 23 Juli 2022 di Kab. Bangka, Provinsi Kep. Bangka Belitung.

Koordinasi Kerjasama DTPB dengan Pemda Kabupaten Bangka dan Industri di Tanjung Pesona

Tim DPTB UGM yang mengikuti kegiatan koordinasi kerjasama tersebut yaitu Kepala Departemen TPB UGM, Prof. Dr. Ir. Lilik Sutiarso, M.Eng., IPU, Ketua Pelaksana ICOSEAT 2022, Chandra Setyawan, S.T.P., M.Eng., Ph.D, Koordinator Divisi Program, Bayu Nugraha, S.T.P., M.Sc., Ph.D., Bendahara Program, Hanggar Ganara M., S.T., M.Eng., Ph.D., dan Divisi Prosiding, Dr. Prieskarinda Lestari, S,T. Tim BAPPEDA Kab. Bangka diwakili oleh Sekretaris BAPPEDA Kab. Bangka, Ibu Ir. Deviana AP dan tim. Tim DISPARBUD Kab. Bangka diwakili oleh Kepala Dinas DISPARBUD Kab. Bangka, Rismy Wira Madonna, S.STP dan tim. DINPANPERTAN Kabupaten Bangka diwakili oleh Kepala Dinas DINPANPERTAN Kab. Bangka, Syarli Nopriansyah, S.STP dan tim. Tim UBB diwakili oleh Gigih Ibnu Prayoga, S.P., M.P., dan tim. Tim STISIPOL Pahlawan 12 diwakili oleh Ketua STISIPOL, Dr. Darol Arkom, M.Si. dan tim. Tim POLMAN diwakili oleh Robert Napitupulu, S.S.T., M.T, Dr. Drs. Parulian Silalahi, M.Pd, dan tim. General Manager Tanjung Pesona Beach Resort and Spa, Ir Then Yohannes MM, juga turut hadir dalam kegiatan koordinasi dan menyatakan kesiapannya sebagai venue ICOSEAT 2022.

Diskusi di Kampung Reklamasi Air Jangkang


Selain koordinasi kerjasama, kunjungan lapangan ke berbagai lokasi destinasi wisata dan industri sebagai bagian dari kegiatan excursion ICOSEAT 2022 juga telah dilaksanakan. Lokasi – lokasi tersebut yaitu Pantai Takari, Kampung Reklamasi Air Jangkang, dan PT. Bangka Asindo Agri (PT. BAA). Pantai Takari merupakan pantai di lintas timur Kab. Bangka yang memiliki daya tarik dan potensi wisata yang menarik. Kampung Reklamasi Air Jangkang merupakan salah satu destinasi wisata berwawasan lingkungan dan kawasan konservasi seluas 32 ha sebagai hasil nyata reklamasi lahan eks tambang timah yang dilakukan oleh PT. Timah Tbk dan PT. Timah Agro Manunggal (PT. TAM). PT. Bangka Asindo Agri merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang produksi tepung tapioka (sagu), tepung singkong, dan produk turunannya sejak tahun 2017. Salah satu produk turunan utamanya, yaitu Sago Mee, adalah mie instan produk lokal berkualitas tinggi yang telah memenuhi BPOM, gluten free, memiliki banyak variasi rasa, dan telah dikomersialkan secara luas.

Penyerahan Cenderamata untuk PT Bangka Asindo Agri


Kegiatan ICOSEAT 2022 ini diharapkan akan memperkuat kerjasama di bidang Tridharma antara Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem, FTP UGM dengan Pemerintah Daerah Kab. Bangka (Khususnya BAPPEDA, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan, Dinas Pangan dan Pertanian), UBB, STISIPOL Pahlawan 12, POLMAN Babel, Bangka dan Para Mitra Industri – Industri di Bangka. Kegiatan ini juga didukung oleh beberapa mitra industri di Kab. Bangka seperti PT. Timah, PT Refine Bangka Tin (RBT), PT Bangka Cakra, PT Bangka Asindo Agri dan beberapa industri lainnya.

Kontributor: Prieskarinda Lestari

[:en]

Koordinasi kerjasama antara Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem (DTPB) FTP UGM, Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) Kabupaten Bangka, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (DISPARBUD) Kabupaten Bangka, Dinas Pangan dan Pertanian (DINPANPERTAN) Kabupaten Bangka, dan Para Mitra, Universitas Bangka Belitung (UBB), STISIPOL Pahlawan 12, Politeknik Manufaktur Negeri Bangka Belitung (POLMAN Bangka), telah dilaksanakan secara luring pada hari Jumat, 20 Mei 2022. Kegiatan koordinasi ini dilaksanakan di Ruang Pertemuan Hotel Tanjung Pesona Bangka. Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka mempersiapkan International Conference on Sustainable Environment, Agriculture, and Tourism (ICOSEAT) 2022 yang akan dilaksanakan pada 21 – 23 Juli 2022 di Kab. Bangka, Provinsi Kep. Bangka Belitung.

Koordinasi Kerjasama DTPB dengan Pemda Kabupaten Bangka dan Industri di Tanjung Pesona


Tim DPTB UGM yang mengikuti kegiatan koordinasi kerjasama tersebut yaitu Kepala Departemen TPB UGM, Prof. Dr. Ir. Lilik Sutiarso, M.Eng., IPU, Ketua Pelaksana ICOSEAT 2022, Chandra Setyawan, S.T.P., M.Eng., Ph.D, Koordinator Divisi Program, Bayu Nugraha, S.T.P., M.Sc., Ph.D., Bendahara Program, Hanggar Ganara M., S.T., M.Eng., Ph.D., dan Divisi Prosiding, Dr. Prieskarinda Lestari, S,T. Tim BAPPEDA Kab. Bangka diwakili oleh Sekretaris BAPPEDA Kab. Bangka, Ibu Ir. Deviana AP dan tim. Tim DISPARBUD Kab. Bangka diwakili oleh Kepala Dinas DISPARBUD Kab. Bangka, Rismy Wira Madonna, S.STP dan tim. DINPANPERTAN Kabupaten Bangka diwakili oleh Kepala Dinas DINPANPERTAN Kab. Bangka, Syarli Nopriansyah, S.STP dan tim. Tim UBB diwakili oleh Gigih Ibnu Prayoga, S.P., M.P., dan tim. Tim STISIPOL Pahlawan 12 diwakili oleh Ketua STISIPOL, Dr. Darol Arkom, M.Si. dan tim. Tim POLMAN diwakili oleh Robert Napitupulu, S.S.T., M.T, Dr. Drs. Parulian Silalahi, M.Pd, dan tim. General Manager Tanjung Pesona Beach Resort and Spa, Ir Then Yohannes MM, juga turut hadir dalam kegiatan koordinasi dan menyatakan kesiapannya sebagai venue ICOSEAT 2022.

Diskusi di Kmpung Reklamasi Air Jangkang


Selain koordinasi kerjasama, kunjungan lapangan ke berbagai lokasi destinasi wisata dan industri sebagai bagian dari kegiatan excursion ICOSEAT 2022 juga telah dilaksanakan. Lokasi – lokasi tersebut yaitu Pantai Takari, Kampung Reklamasi Air Jangkang, dan PT. Bangka Asindo Agri (PT. BAA). Pantai Takari merupakan pantai di lintas timur Kab. Bangka yang memiliki daya tarik dan potensi wisata yang menarik. Kampung Reklamasi Air Jangkang merupakan salah satu destinasi wisata berwawasan lingkungan dan kawasan konservasi seluas 32 ha sebagai hasil nyata reklamasi lahan eks tambang timah yang dilakukan oleh PT. Timah Tbk dan PT. Timah Agro Manunggal (PT. TAM). PT. Bangka Asindo Agri merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang produksi tepung tapioka (sagu), tepung singkong, dan produk turunannya sejak tahun 2017. Salah satu produk turunan utamanya, yaitu Sago Mee, adalah mie instan produk lokal berkualitas tinggi yang telah memenuhi BPOM, gluten free, memiliki banyak variasi rasa, dan telah dikomersialkan secara luas.

Penyerahan Cenderamata untuk PT Bangka Asindo Agri


Kegiatan ICOSEAT 2022 ini diharapkan akan memperkuat kerjasama di bidang Tridharma antara Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem, FTP UGM dengan Pemerintah Daerah Kab. Bangka (Khususnya BAPPEDA, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan, Dinas Pangan dan Pertanian), UBB, STISIPOL Pahlawan 12, POLMAN Babel, Bangka dan Para Mitra Industri – Industri di Bangka. Kegiatan ini juga didukung oleh beberapa mitra industri di Kab. Bangka seperti PT. Timah, PT Refine Bangka Tin (RBT), PT Bangka Cakra, PT Bangka Asindo Agri dan beberapa industri lainnya.

Kontributor: Prieskarinda Lestari

[:]

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.