Kunjungan Dinas PKPSDA Kabupaten Tulungagung ke Petani Binaan Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem

Departemen Teknik Pertanian dan Bisistem FTP UGM menerima kunjungan dari Kabupaten Tulungagung yang terdiri dari rombongan Dinas Perumahan, Kawasan Pemukiman dan Sumber Daya Air (PKPSDA), Dinas Pertanian, Bappeda, dan perwakilan Himpunan Petani Pemakai Air (HIPPA). Rombongan dipimpin oleh pelaksana tugas Kepala Dinas PKPSDA Ir. Kamsiyah. Kunjungan bertujuan untuk belajar tentang gerakan irigasi bersih dan pemberdayaan petani serta menginisiasi kerjasama antara Dinas PKPSDA dengan Fakultas Teknologi Pertanian.

Penyerahan cinderamata

Kunjungan rombongan Kabupaten Tulungagung berlangsung dua hari yaitu Kamis dan Jumat 11-12 Juli 2019. Hari pertama rombongan berkunjung ke Kabupaten Bantul yaitu Desa Sriharjo Kecamatan Imogiri, Desa Potorono Kecamatan Banguntapan, dan Desa Sidomulyo Kecamatan Bambanglipuro. Di Desa Sriharjo rombongan diterima oleh Lurah Desa Sriharjo, Titik Istiyawatun Khasanah, SIP, bertemu Gabungan Perhimpunan Petani Pemakai Air (GP3A) pelopor gerakan irigasi bersih, kelompok petani organik, serta kelompok taruna tani. Rombongan juga mengunjungi GP3A pelopor gerakan irigasi bersih di Desa Potorono dan kelompok pengelola sampah. Di Desa Sidomulyo, rombongan bertemu GP3A pendukung gerakan irigasi bersih yang mempunyai berbagai aktivitas pertanian. Dalam setiap pertemuan berlangsung diskusi yang hangat dengan pendamping Prof. Dr. Sigit Supadmo, Guru Besar DTPB.

Rombongan Tulungagung didampingi Prof. Sigit Supadmo diterima Kabid Sumber Daya Air DInas PUPKP Kabupaten Bantul dan Kepala Desa Sriharjo

Pada hari kedua, rombongan diterima oleh Dr. Murtiningrum, sekretaris DTPB sekaligus mewakili pengurus Fakultas Teknologi Pertanian. Pada kesempatan tersebut Ir. Kamsiyah mengatakan keinginan bagi HIPPA di Tulungagung untuk mendapatkan pendampingan dari DTPB seperti yang disaksikan di Bantul pada hari pertama. Dr. Murtiningrum menyampaikan bahwa DTPB terbuka untuk mendampingi petani Tulungagung. Menurut Prof. Sigit Supadmo, kerjasama dengan Kabupaten Tulungagung bukan yang pertama, sehingga untuk melanjutkan tidak akan sulit.

Peninjauan fasilitas lapangan dan pertemuan dengan taruna tani

Kontributor: Murtiningrum

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.