[:id]Yogyakarta, 10 Januari 2017. Dua mahasiswa Teknik Pertanian dan Biosistem UGM, yaitu Agnes Hoki Briliana Suhono (Hoki) dan Ersa Aurora Ria Diani (Ersa) berkesempatan mengikuti program pertukaran mahasiswa JASSO Student Exchange Support Program. Kedua mahasiswa ini berkesempatan menimba ilmu di Faculty of Agriculture, Yamagata University selama 10 bulan mulai Bulan November 2016 sampai dengan Agustus 2017.
Hoki menekuni penelitian dampak irigasi dari air limbah pada kualitas beras di Laboratorium Water and Soil Environment, Department of Food and Environmental. Hoki merasa sangat beruntung bisa mengikuti program ini, karena selain bisa belajar mengenai kebudayaan jepang juga bisa menambah pengalaman bertemu teman-teman dari berbagai negara dan menambah pengetahuan khususnya di bidang water and soil science. Hoki berpesan agar mahasiswa TPB dapat memanfaatkan kesempatan pertukaran mahasiswa yang ada.
Ersa bekerja pada Laboratory of Horticulture, Department of Bioproduction mengamati electrolyzed oxidizing water pada bunga mawar. Ersa menyatakan bahwa selama tinggal dan belajar di Jepang bisa mengubah mindset menjadi lebih baik. Ersa berpesan agar kesempatan apapun untuk memperluas wawasan jangan disia-siakan oleh mahasiswa.
Hoki dan Ersa di depan Kampus Yamagata University.
Kontributor:
Murtiningrum, M.Eng.[:en]Yogyakarta, 10 Januari 2017. Dua mahasiswa Teknik Pertanian dan Biosistem UGM, yaitu Agnes Hoki Briliana Suhono (Hoki) dan Ersa Aurora Ria Diani (Ersa) berkesempatan mengikuti program pertukaran mahasiswa JASSO Student Exchange Support Program. Kedua mahasiswa ini berkesempatan menimba ilmu di Faculty of Agriculture, Yamagata University selama 10 bulan mulai Bulan November 2016 sampai dengan Agustus 2017.
Hoki menekuni penelitian dampak irigasi dari air limbah pada kualitas beras di Laboratorium Water and Soil Environment, Department of Food and Environmental. Hoki merasa sangat beruntung bisa mengikuti program ini, karena selain bisa belajar mengenai kebudayaan jepang juga bisa menambah pengalaman bertemu teman-teman dari berbagai negara dan menambah pengetahuan khususnya di bidang water and soil science. Hoki berpesan agar mahasiswa TPB dapat memanfaatkan kesempatan pertukaran mahasiswa yang ada.
Ersa bekerja pada Laboratory of Horticulture, Department of Bioproduction mengamati electrolyzed oxidizing water pada bunga mawar. Ersa menyatakan bahwa selama tinggal dan belajar di Jepang bisa mengubah mindset menjadi lebih baik. Ersa berpesan agar kesempatan apapun untuk memperluas wawasan jangan disia-siakan oleh mahasiswa.
Kontributor: