Pada tanggal 28 Oktober 2022, program MBKM Kewirausahaan memasuki tahap acara kompetisi dan presentasi bisnis untuk memilih 4 kelompok dengan ide terbaik. Program MBKM Kewirausahaan ini merupakan salah satu implementasi dari Program Kompetisi Kampus Merdeka (PKKM) Teknik Pertanian tahun 2022. Peserta MBKM Kewirausahaan telah melewati tahap proposal pitching dan pengumpulan sampel produk serta mengikuti workshop dari 4 narasumber dengan materi yang berbeda pada tanggal 7 Oktober dan 14 Oktober 2022. Peserta diminta untuk mempersiapkan proposal, presentasi bisnis, tugas kewirausahaan, dan membuat produk. Peserta terdiri dari 36 orang mahasiswa Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem (DTPB) yang tergabung dalam 9 kelompok. Masing-masing kelompok menyusun ide usaha dan mempresentasikan produk, proposal, penugasan, serta inovasi pengemasan dan pemasaran dihadapan juri yang terdiri dari dosen pengampu matakuliah kewirausahaan dan dosen tamu yang akan menjadi mentor.
Academic
Laboratorium uji dapat diakui jika sudah ada akreditasi oleh lembaga yang berwenang. Akreditasi laboratorium menunjukkan bahwa laboratorium tersebut memiliki kualitas yang baik, kompeten dan terpercaya. Pada Rabu, 26 Oktober 2022, dua orang dosen Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem (DTPB), yaitu Hanim Zuhrotul Amanah, S.TP., M.P., PhD. dan Siti Mariyam, S.T.P., M.Sc. diundang untuk memberikan materi tentang persiapan akreditasi laboratorium di Jurusan Teknologi Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Jenderal Soedirman, Purwokerto (UNSOED). Tujuan kegiatan ini yaitu mempersiapkan akreditasi bagi laboratorium di Fakultas Pertanian UNSOED. Kegiatan ini diikuti oleh kepala jurusan, kepada program studi, kepala laboratorium, dan teknisi laboratorium di Fakultas Pertanian Universitas Jenderal Soedirman.
Pada hari Rabu 19 Oktober 2022, Guru Besar Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem (DTPB) Fakultas Teknologi Pertanian UGM Prof. Dr. Lilik Sutiarso memberikan Kuliah Umum di Fakultas Pertanian Universitas Hasanuddin (Unhas), Makassar. Kuliah umum dilaksakan di Aula Fakultas Pertanian Unhas dengan mengambil tema “Model Pengembangan Smart Farming berbasis pada Kearifan Lokal”. Pada saat yang sama rombongan dosen DTPB melakukan diskusi dengan dosen Program Studi Keteknikan Pertanian Uhnhas tentang Teaching Industry untuk Kakao.
Jumat 16 September 2022 dilaksanakan kuliah tamu dari Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Balai Pengembangan Perbenihan dan Pengawasan Mutu Benih Tanaman Pertanian (BPPPMBTP) Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Daerah Istimewa Yogyakarta. Kuliah tamu dilakasanakan di ruang sidang Departemen Teknik Pertanian dan Biosistem (DTPB) FTP UGM bagi mahasiswa peserta magang Pengelolaan Lahan dan Air untuk Pertanian Tropis Berkelanjutan. Sebagai dosen tamu Ir. RD. Maman Suherman, M.P. sebagai Kepala UPTD BPPPMBTP DPKP DIY.